Wednesday, August 10, 2011

Dari 238 Juta Penduduk RI, Baru 7 Juta yang Bayar Pajak

Jakarta - Menteri Keuangan Agus Martowardoyo menyesalkan animo masyarakat yang 'malas' bayar pajak. Bayangkan saja, dari 238 juta penduduk di Indonesia ternyata hanya 7 juta yang taat pajak.

"Kalau seandainya badan usaha itu dari sebanyak 22 juta hanya 500.000 yang membayar pajak, maka dari total penduduk Indonesia sebanyak 238 juta mungkin hanya 7 juta yang bayar pajak itu harus ditingkatkan kembali," ungkap Agus ketika ditemui di Gedung Bank Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Rabu (10/8/2011).

Dijelaskan Agus, jumlah angkatan kerja masyarakat Indonesia itu sebanyak 118 juta dari total penduduk 238 juta. Menurutnya sebanyak 40% dari angkatan kerja itu berpenghasilan di atas Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP). "Jadi sebanyak 44 juta sampai 47 juta yang harusnya membayar pajak," jelas Agus.

Masih rendahnya animo masyarakat untuk membayar pajak, Agus berupaya untuk mengejar para 'pengemplang' pajak ini melalui sebuah program. Program yang dilakukan pada bulan September 2011 ini adalah sensus pajak.

"Karena potensinya besar maka kita bentuk sensus perpajakan nasional bulan depan. Bulan depan Kemenkeu melalui Dirjen Pajak dengan BPS sendiri menggelar sensus perpajakan nasional untuk memahami dan memperoleh potensi pajak baik, dan kita lihat daerahnya dan tempatnya," jelas Agus.

Sumber: detikFinance

No comments:

Post a Comment